Senja

Karya : Muhammad Rafiyudin

Langit Senja kembali pancarkan sinarnya
Bumi terbuai olehnya
Daun-daun melambai menyambutnya
Burung-burung menari di bawah sinarnya
Bulan dan bintang bersiap-siap menggantikan posisinya
Rona jingga yang dipancarkan senja mulai memanjakan mata
Semua insan tidak ingin melewatkannya
Hingga sang senja mulai meredup
Rona jingga kini kian sirna
Bumi mulai kecewa
Daun-daun kini melambai sebagai tanda perpisahan
Burung-burung mulai berhenti menari dan memilih untuk pergi
Bulan dan bintang mulai naik bertukar posisi dengan matahari
Pertanda waktu istirahat bumi sudah tiba
Daun-daun mulai berkata sampai jumpa senja
                                  Cikande, 4 Februari 2018
#OneDayOnePost #ODOPbatch5


Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Keringat dan Uang Kaya : Muhammad Rafiyudin Mentari datang menggantikan malam Kicauan burung menghiasi alam Embun mulai berjatuhan Seluruh insan mulai ber… Read More...
  • Kata Tanpa Fakta Karya : Muhammad Rafiyudin Ada yang ingin aku ungkapkan Namun, aku hanya mampu mengungkapkan lewat tulisan Ya, ini soal sebuah perasaan … Read More...
  • Sebuah Genggaman Karya : Muhammad Rafiyudin Aku takut untuk menggenggam Aku takut genggaman itu akan hilang Tak perduli apa yang ku genggam Meski hanya s… Read More...
  • Penat Oleh : Muhammad Rafiyudin Penat yang begitu hebat datang di kala sendu Rindu sudah tak berujung Air mata terus membanjiri pipi Pena… Read More...
  • Sebuah Fase Karya : Muhammad Rafiyudin Akan ada fase di mana kita harus melangkah Dan akan ada fase di mana kita harus berhenti Ya, berhenti sejenak… Read More...

2 Responses to "Senja"

Beri aku 1001 kritik dan saran :)